Detail Kegiatan

  • Category: -
  • Oleh: Admin Biro Organisasi
  • Tanggal: 22 Nov 2024

Headline

Biro Organisasi Hadiri Jambore Inovasi Nusantara 2024

 
Biro Organisasi Pemprov Kalteng hadir dalam Jambore Inovasi Nusantara (JOINUS) 2024 yang diselenggarakan oleh BPSDM di Gedung GPU Tambun Bungai, Palangka Raya, Kamis (21/11/2024). Kepala Bagian Tatalaksana, Jani Dwipriambodo, hadir mewakili Plt. Kepala Biro Organisasi. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Plh. Asisten Pemkesra Maskur, yang menyampaikan sambutan Gubernur Kalteng. Dalam sambutannya, Gubernur menyatakan kebanggaannya atas kehadiran ASN inovator dari berbagai provinsi di Indonesia untuk berkompetisi dan berbagi ide kreatif.
 
Gubernur menekankan bahwa inovasi adalah kunci kemajuan daerah di era globalisasi dan digitalisasi. "Melalui JOINUS 2024, kita harapkan ASN dapat menghasilkan solusi inovatif yang bermanfaat bagi masyarakat, mendukung pengelolaan sumber daya alam secara berkelanjutan, serta mengurangi kesenjangan sosial," tuturnya. Pada kesempatan tersebut, Plt. Kepala LAN RI, Muhammad Taufik, juga menyoroti pentingnya ajang ini sebagai akselerator pengembangan inovasi sejak pertama kali diselenggarakan pada 2015.
 
Kepala BPSDM Kemendagri, Sugeng Hariyono, menambahkan bahwa inovasi daerah adalah amanah UU No. 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah. Beliau memaparkan bahwa inovasi yang konsisten akan menciptakan ekosistem yang baik untuk pembangunan nasional. JOINUS 2024 menjadi momen penting untuk mempertemukan ide-ide segar yang diharapkan terus berkembang di masa mendatang. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala OPD se-Kalteng, Dewan Juri, peserta lomba, serta pejabat terkait, baik secara langsung maupun virtual. (Sumber: MMCKalteng)